Ticker

6/recent/ticker-posts

Usai Pimpin Rakor Bencana, Kyai Dawam Bantu Korban Banjir di Ayah


 

KabarNU(21/3)- Ketua PCNU Kebumen Drs KH M Dawamuddin Masdar MAg ungkapkan rasa prihatin atas bencana banjir  Kebumen. Hal ini terungkap saat meninjau langsung dan memberikan bantuan di Kecamatan Ayah Kebumen, usai pimpin rakor bencana di Kantor PCNU Kebumen, Senin (21/3).

“PCNU Kebumen ikut prihatin atas bencana banjir yang menimpa di 58 desa di 18 kecamatan, termasuk di Ayah. NU membantu tenaga, pikiran, dan bantuan yang diperlukan, termasuk banjir yang menimpa di sejumlah pesantren”, jelas Kyai Dawam sapaan akrabnya.

Kyai Dawam menyampaikan bantuan langsung kepada Desa Demangsari dan Desa Bulureja Ayah. Nampak hadir sejumlah pengurus PCNU Kebumen, LazisNU Kebumen, LPBI NU Kebumen, MWCNU Ayah, Muslimat NU, Fatayat NU, Banser Ansor NU, dan PMI Kebumen. Hadir juga sejumlah pengurus Ranting NU dari Demangsari, Bulureja, Candirenggo, Mangunweni, dan Kedungweru Ayah.



 

Bantuan diterima langsung Kepala Desa Demangsari Warisman dan Kepala Desa Bulureja Ali Imron. Dalam kesempatan ini pihak desa menyampaikan terima kasih atas perhatian dan bantuannya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, banjir di Kebumen kali ini melanda sejak Senin sore (14/3). Banjir pun mengakibatkan sejumlah warga desa di Ayah mengungsi. NU Ayah bersama Banser Ansor dan LPBI NU sigap seperti diungkapkan Ketua MWCNU Ayah K Efendi.

“Sejak hari pertama kami sudah bertugas membantu di tengah korban bencana banjir dan longsor di wilayah Ayah”, ungkap K Afandi.

“Bahkan NU membuka layanan dapur umum di Bulureja, termasuk untuk membantu daerah-daerah yang terdampak banjir di Ayah”, imbuhnya.

Lokasi Desa Bulureja merupakan desa terendah di wilayah Ayah. Akibatnya desa ini paling lama airnya surut.(*)