Ticker

6/recent/ticker-posts

Zadul Muballighin, Ini Buku Khutbah Keluaran PCNU Kebumen

 



KabarNU(10/3)-  Rupanya selain launching POS Tahsinul Jam'iyah NU, PCNU Kebumen juga meluncurkan sebuah buku penting, Sabtu (10/4). Buku 262 halaman ini berisi kumpulan naskah khutbah Ahlussunnah wal Jamaah An-Nahdliyah berbahasa Jawa. Nama bukunya Zadul Muballighin, zaadu-l-muballighiin li-l-khuthabaa'i-n-nahdliyyin. 

Buku khutbah ini disusun KH Faizin Jamil MPdI dan KH Adib Amrullah Lc. Kedua penyusun merupakan pengurus PCNU Kebumen. Buku cetakan Pebruari 2021 ini mendapatkan pemeriksaan Tim Pen-taskhih KH Afifudin Chanif Al Hasani, KH Nur Shodiq, dan KH Nasrulloh Zuhri.

Dalam Kata Pengantar, penyusun menyebutkan latar belakang penulisan buku ini sebagai dawuh dari para kyai dan masyayyikh agar PCNU Kebumen menerbitkan buku khutbah sekaligus untuk membumikan paham Islam yang washatiyah (moderat). Sementara Rois Syuriyah PCNU Kebumen KH Afifudin Chanif Al Hasani dalam sambutannya berharap buku ini dapat menjadi bekal para khatib Jumat dalam meningkatkan kualitas ketaqwaan umat, merajut persaudaraan, dan membina kerukunan dalam hidup bermasyarakat berbangsa dan bernegara. Hal senada juga disampaikan Ketua Tanfidziyah PCNU Kebumen KH Drs Mohammad Dawamudin Masdar MAg.

Ada tiga bagian dalam buku khutbah ini. Bagian pertama tentang aqidah dan paham keagamaan. Bagian kedua tentang syariat dan amaliyah. Sedangkan bagian ketiga tentang akhlak dan pergaulan. 

Bagian pertama terdiri dari 12 judul. Bagian kedua 17 judul. Bagian ketiga 22 judul. Total buku ini memuat 51 judul khutbah berbahasa Jawa.

Di antara judul khutbah dalam buku ini adalah Pentingipun Bermadzhab (Pentingnya Bermadzhab), Ampun Gampil Nuduh Sesat (Jangan Gampang Menuduh Sesat), Gangsal Keistimewaan Ramadlan Kangge Umat Islam (Lima Keistimewaan Ramadlan Bagi Umat Islam), dan Tiga Pesen Nabi Kangge Ngadepi Jaman Serba Modern (Tiga Pesan Nabi Untuk Menghadapi Jaman Serba Moderen).

Tahap pertama PCNU Kebumen sudah mencetak 1000 eksemplar dan sebagian besar sudah dibagikan kepada MWCNU dan Ranting NU se-Kebumen. Produksi buku ini merupakan langkah besar NU Kebumen. Bagi yang berminat dapat menghubungi PCNU Kebumen dengan mengganti ongkos cetak dan kirim.(*)