LTMNU(10/9)- Di bulan suci Romadhon 1446/2025 ini Lembaga Takmir Masjid (LTM) PCNU Kebumen meluncurkan buku mungil. Judulnya cukup menggoda, 5 Langkah Strategis Manajemen Masjid Mushola NU. Buku ini disusun dan diterbitkan LTM NU Kebumen. Disebut mungil sebab jumlah halamannya tidak mencapai seratus halaman lebih. Sementara masih terbit dalam format PDF.
Buku ini banyak diperuntukkan bagi pegiat masjid mushola NU. Buku ini menyuguhkan lima langkah strategis untuk penguatan dan pengembangan manajemen masjid mushola NU.
Langkah pertama, LTM mencoba membangun kesadaran bersama tentang pentingnya manajemen dalam pengelolaan masjid mushola NU. Ada tujuh alasan logis betapa pentingnya manajemen.
Langkah kedua, LTM mencoba mendialogkan fungsi-fungsi masjid mushola NU. LTM menyuguhkan sejumlah langkah untuk mengoptimalkan fungsi masjid mushola.
Langkah ketiga, LTM mengajak untuk memetakan sumberdaya masjid mushola NU. Disini juga disuguhkan sejumlah langkah menegoptimalkan sumberdaya itu.
Langkah keempat, LTM mengajak untuk mencermati aset dan potensi masing-masing masjid mushola NU. Selanjutnya dari hasil pencermatan, LTM mengajak untuk membangun visi (cita-cita) dan misi masjid mushola NU. Visi misi berbasis aset dan potensi masing-masing.
Langkah kelima, LTM mengajak mengembangkan visi misi dengan merumuskan tujuan, sasaran, target, program dan kegiatan yang selaras.
Buku ini mendapatkan sambutan dari Ketua PCNU Kebumen Dr H Imam Satibi MPdI.
"Saya selaku Ketua Tanfidziyah PCNU Kebumen menyambut baik dan gembira dengan terbitnya buku ini. Setidaknya buku ini dapat membantu para pengurus takmir masjid dan mushola NU untuk terus-menerus mengembangkan manajemen pengelolaan masjid mushola masing-masing", ungkap Dr Imam Satibi dalam sambutannya.
"Buku ini perlu ditindaklanjuti dengan pelatihan dan bimbingan manajemen masjid mushola NU. Oleh karenanya diharapkan selanjutnya Lembaga Takmir Masjid NU Kebumen dapat bekerjasama dengan MWCNU, Ranting NU, Badan Otonom NU, Lembaga NU, dan para pengurus takmir masjid mushola NU, untuk mengoptimalkan kedudukan fungsi dan peran masjid mushola NU di tengah masyarakat yang terus bergerak dinamis mengglobal", tambahnya.
Memang tindaklanjut dalam wujud pelatihan dan bimbingan perlu diagendakan. Dengan buku ini diharapkan gayung bersambut akan terjadi kegiatan bersama antara LTM NU Kebumen dengan LTM MWCNU dan pengurus takmir masjid mushola NU.
Sementara ini LTM NU Kebumen masih terus mendorong takmir masjid mushola NU untuk mensukseskan pendataan potensi. Harapannya dari data yang masuk akan dikembangkan dalam sejumlah program kegiatan bersama.(*)