kabarnu(21/9)* Dimotori Lembaga Penanggulangan Bencana dan Iklim (LPBI) dan Tim Peduli Covid19, Senin malam PCNU Kebumen lakukan konsolidasi kuatkan program 'jogo santri'. Program kegiatan ini fokus di pesantren-pesantren NU di wilayah Kebumen.
Hadir dalam rapat sejumlah pengurus RMI, Ansor, Banser, LKNU, dan LazisNU. Rapat digelar di kompleks IAINU Kebumen.
"Ini rapat terkait munculnya covid19 di pesantren. Kita semua perlu sigap", jelas Muhsinun SE MEI dari LPBI PCNU Kebumen.
Rapat berhasil menelorkan sejumlah langkah bersama.
"Ada sejumlah langkah konkret bersama. Kita akan himbau agar pihak ponpes membatasi orang keluar masuk ponpes dengan protokol kesehatan. Kita juga akan lakukan bantuan logistik selama 14 hari seiring masa isolasi," jelas Muhsinun seusai rapat.
"Kita akan koordinasi juga dengan Kemenag. Banser Ansor kita turunkan juga. Kita perkuat jogo santri", imbuhnya.
Terhadap pesantren yang disinyalir terpapar, Tim PCNU Kebumen akan terus melakukan pemantauan bersama stakeholders terkait. (*)
(knu.03.Mu)