KEBUMEN (10/8): Hari ini seluruh mahasiswa Program Studi S1 Manajemen Pendidikan Islam (MPI) yang mengikuti kegiatan Mikro PLP/Magang I ditarik setelah satu minggu berada di lokasi praktek. Ada tiga lokasi magang, yaitu, SMK Maarif 1 Kebumen, SMK Maarif 3 Somalangu, dan SMK Maarif 4 Kebumen.
"Tahun ini ada 22 mahasiswa ikut magang. 7 orang di Maarif 1, 8 di Maarif 3, dan 7 di Maarif 4", jelas Dr Eliyanto MPd Kaprodi MPI IAINU Kebumen.
"Mereka latihan manajemen pendidikan di lokasi, sekaligus melakukan analisa. Dari kegiatan Program Latihan Profesi (PLP) ini mahasiswa juga akan menyusun artikel jurnal kolaboratif, selain laporan", imbuh Eliyanto.
Ketika dimintai komentarnya, Subkhan SSos MPdI Kepala SMK Maarif 1 Kebumen mengaku senang dengan hasil kerja mahasiswa.
"Setelah mendengar laporan kerja tadi, kami senang sebab kami jadi tahu hasil analisa pihak eksternal. Ini sangat membantu", tutur Subkhan.
Hal senada juga disampaikan oleh Solekhudin SPt Kepala SMK Maarif 4 Kebumen dan Hidayat Aji Pambudi SAg MA Kepala SMK Maarif 3 Somalangu.
"Meski hanya seminggu, ternyata mahasiswa mampu membuat laporan dan analisa yang bagus. Kami senang dan terbantu", ungkap Solekhudin.
"Kami senang, dan berterima kasih. Adanya magang ini kami jadi terbantu analisa manajerialnya", komentar Hidayat Aji Pambudi.
Kegiatan PLP/Magang I ini merupakan kegiatan awal sebelum mahasiswa MPI IAINU nanti terjun selama dua bulan mengikuti PLP/Magang II. Melalui Magang II nantinya mahasiswa MPI akan dipertajam lagi dengan membuat analisa dan tindak lanjut. Tahun lalu PLP/Magang II diselenggarakan di SMK Maarif 2 Gombong, SMK Maarif 5 Gombong, SMK Maarif 7 Kutowinangun, dan SMK Maarif 9 Klirong. Tahun ini direncanakan keempat lokasi ini akan kembali menjadi lokasi magang.
(knu01.kk03.Bram.As)