LTMNU (23/11)- Bertempat di kompleks Masjid Baitul
Izza Desa Geblug MWCNU Buayan selenggarakan rakor Harlah NU dan Sosialisasi
Program Pelatihan Kader Penggerak Masjid Mushola Nahdlatul Ulama (PKP-MMNU),
Sabtu malam (22/11). Hadir jajaran pengurus syuriah, tanfidziyah, lembaga dan
badan otonom MWCNU Buayan. Hadir juga pengurus takmir Masjid Baitul Izza dan
Ketua LTM PCNU Kebumen H Agus Salim Chamidi MPdI. Sekitar tujuhpuluh orang
memadati ruang pertemuan yang megah.
Dalam sambutan arahannya Ketua Tanfidziyah MWCNU
Buayan K Ali Murtadlo meminta segenap pengurus MWCNU dan Ranting NU untuk
mensukseskan rangkaian acara Harlah NU. K Ali juga meminta LTM PCNU Kebumen
untuk menjelaskan detail pelaksanaan PKP-MMNU agar segera dapat dilaksanakan di
Buayan.
Wilayah MWCNU Buayan mencakup 20 Ranting NU, yaitu,
Adiwarno, Banyumudal, Buayan, Geblug, Jladri, Jogomulyo, Karangbolong,
Karangsari, Mergosono, Nogoraji, Pakuran, Purbowangi, Rangkah, Rogodadi,
Rogodono, Semampir, Sikayu, Tugu, Wonodadi, dan Jatiroto. Wilayahnya membujur
dari Purbowangi di sisi utara sampai dengan Karangbolong di sisi selatan
Dalam sambutannya Agus Salim Chamidi menjelaskan latar
belakang, arah, dan tujuan program PKP-MMNU. Agus juga menjelaskan detail
teknis kegiatannya. PKP-MMNU dari pagi sampai sore.
Pada sesi tanya-jawab, dipertanyakan apakah boleh
diutus peserta perempuan. Agus menjelaskan pada prinsipnya peserta itu pengurus
atau utusan takmir masjid/mushola dari wilayah ranting NU masing-masing, dan
diperbolehkan mengirim utusan perempuan sesuai kebutuhan masjid/mushola.
Setelah mendapatkan penjelasan detail, MWCNU Buayan dan
semua Ranting NU siap menyelenggarakan dan mensukseskan kegiatan PKP-MMNU.
Kegiatan direncanakan serangkaian dengan Harlah NU.(*)
