Kebumen (17/1)- PCNU Kebumen mengundang jajaran Ketua dan Sekretaris Lembaga-Lembaga NU di Kompleks PCNU Kebumen, Kamis (16/1/2025). Hadir Ketua Tanfidziyah PCNU Dr H Imam Satibi MAg beserta jajarannya dan Ketua dan Sekretaris Lembaga. Acara digelar dalam rangka pengenalan Program PCNU 2024-2029.
Sebelumnya sudah digelar Mujahadah Harlah NU Ke-102 di Aula PCNU Kebumen (Rabu malam, 15/1/2025). Mujahdah dihadiri Rois Syuriyah PCNU KH Afifuddin Chanif Al Hasani beserta jajaran Syuriyah, Musytasar, dan A'wan. Hadir juga Ketua Tanfidziyah Dr H Imam Satibi MAg beserta jajarannya, para Ketua dan Sekretaris Lembaga NU, Ketua Banom NU, Kepala Satuan Pendidikan di lingkungan Maarif NU. Hadir juga Rektor UMNU dan Rektor IAINU Kebumen serta sejumlah undangan.
Dihadapan 18 Lembaga NU Kebumen terkait dengan Program PCNU Kebumen 2024-2029, Dr H Imam Satibi MAg menjelaskan sejumlah program pokok dan strategis PCNU. Diantaranya adalah: (1)internalisasi Aswaja dan karakter moderat (tawasut); (2)penguatan tata kelola organisasi dan sinergitas antar-lembaga; (3)kesejahteraan jam'iyah dan jamaah; (4)penguatan Aswaja masjid-musholla dan lembaga pendidikan sebagai basis; (5)penguatan transformasi digital dan pengelolaan aset.
Imam Satibi juga menjelaskan terkait Indikator Kinerja Utama (IKU) PCNU Kebumen lima tahun kedepan. Diantaranya adalah berdirinya lembaga pendidikan unggulan, rumah sakit dan klinik pratama, optimalisasi Gennuk NU, Badan Usaha Milik NU (BUMNU), dan penyelenggaraan haji dan umroh NU. IKU lainnya berupa kaderisasi yang diharapkan terbanyak dan terbaik se-Jawa Tengah dan percepatan wakaf NU.
Imam mengajak segenap Lembaga NU untuk segera menyusun program yang selaras dengan Program PCNU Kebumen. Program diharap memuat kegiatannya, tujuan, sasaran, estimasi waktu dan anggaran, serta gambaran mitra sinergisnya.
Lembaga-lembaga PCNU Kebumen adalah (1)Lembaga Pendidikan Maarif NU, (2)Lembaga Wakaf dan Pertanahan NU; (3)Rabithah Ma'ahidil Islamiyah NU; (4)Lembaga Bahtsul Masail NU; (5)Lembaga Perekonomian NU; (6)Lembaga Amil Zakat Infaq Sadaqah NU; (7)Lembaga Falakiyah NU; (8)Lembaga Dakwah NU; (9)Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim NU; (10)Lembaga Ta'lif wa Nasyr NU; (11)Lembaga Kesehatan NU; (12)Lembaga Seni Budaya Muslimin Indonesia; (13)Lembaga Kesejahteraan Keluarga NU; (14)Lembaga Takmir Masjid NU; (15)Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia NU; (16)Lembaga Bantuan Hukum NU; (17)Lembaga Pengembangan Pertanian NU: dan (18)Kelompok Bimbingan Ibadah Haji NU.
Puncak Harlah NU Ke-102 1446H/2025M direncanakan berupa penyelenggaraan jalan sehat NU pada hari Ahad pagi (26/1/2025). Start dari Gedung PCNU Kebumen dan finish di SMK Maarif 1 Kebumen. Jalan sehat ini gratis dan untuk umum. (*)